Teori Bahasa Pemrograman Java

Pengertian dan Keunggulan JAVA
Java merupakan bahasa pemrograman berorientasi objek dan bebas platform, dikembangkan oleh SUN Micro Sistem dengan sejumlah  keunggulan yang memungkinkan Java dijadikan sebagai bahasa pengembangan enterprise. Gambar dibawah ini memperlihatkan keunggulan-keunggulan Java.
Keunggulan Java

Jenis Program  Java
Program java dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu applet dan aplikasi.
  1. Applet adalah program yang dibuat dengan java, dapat diletakan pada Web server dan dikses melalui Web Browser .  Dalam hal ini  browser  yang digunakan adalah yang memiliki kemampuan java.
  2. Aplikasi adalah program yang dibuat dengan java yang bersifat umum.   Aplikasi dapat dijalankan secara langsung, tidak perlu perangkat lunak browser untuk menjalakannya.

Kompiler Java
Kompiler Java bernama  javac. Program ini bergna untuk mengkompilasi berkas sumber kode java kedalam bentuk yang dapat dimengerti oleh interpreter Java. Hasil komplasi berupa berkas bytecode.  Dalam hal ini khiran yang digunakan berupa *.class.
Interpreter Java
Interpreter Java digunakan untuk mengesekusi/menjalankan berkas bytecode(*.class).  Program inilah yang dipakasi untuk menjalankan program Java, khususnya untuk yang tergolong aplikasi.
Debugger Java
Debugger jdb berfungsi seperti iterpreter tetapi dilengkapi dengan kemampuan khusus seperti menghentikan eksekusi program pada posisi yang dikehendaki oleh pemrogram  dan menampilkan nilai variabel-variabel tertentu. Program ini berguna untuk melacak kesalahan program.
Penampil Applet
Penampil applet appletviewer, berguna untuk menampilakan applet. Program ini biasa digunakan untuk menguji applet.
Pembangkit Dokumentasi
Pembangkit dokumentasi (javadoc) berguna untuk mengkonversi berkas sumber kode java  kedalam berkas HTML (HyperTeks Markup Language).
Pembangkit Hhheader C
Perangkat lunak java digunakan untuk menghasilkan hheader C dan berkas kode sumber C berdasarkan berkas bytecode Java.
IDE Java
Editor teks punya kelemahan, tidak punya kemampuan untuk menjalankan program yang telah dibuat.  Karena itu muncul  IDE (Integrated Development Environment). Dengan menggunakan IDE dapat langsung menjalankan program java tanpa perlu mengkompilasi dan mengeksekusi lewat command-line. IDE yang digunakan dalam pembuatan aplikasi ini yaitu menggunakan Netbeans 6.5

0 Response to "Teori Bahasa Pemrograman Java"

Post a Comment